Silaturrahmi dan Motivasi Bupati, Zairullah Datangkan Hiburan dari Yaman ke Istana Anak Yatim
NARASINUSANTARA.COM, TANAN BUMBU – Bupati Tanah Bumbu, Abah HM Zairullah Azhar mengadakan pertemuan rutin dan pemberian motivasi bersama anak-anak yatim, bertempat di Pendopo Istana Anak Yatim Jln Batu Benawa Kecamatan Simpang Empat, Senin (02/10/2023) malam.
Tamu spesial turut dalam pertemuan silaturrahmi kali ini yaitu Muhammad dari Yaman beserta grup gambus balasyik untuk menghibur nuansa hangat keakraban pada malam ini.
Masih dalam kekentalan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, acara berlangsung meriah dengan adanya cemilan hati berupa pemberian motivasi dan pesan dari Abah Zairullah.
Adapun turut hadir para alim ulama, guru agama, Sekretaris Daerah, Staf Ahli BupatI, Asisten, KP2D/StafSus, Kepala SKPD, pimpinan PT BJU, pimpinan PDAM, pimpinan RSB, Para Kabag, Camat se-Tanbu, Sekdin/Sekban serta Sekcam Tanbu dan tamu undangan.
Dalam kesempatannya, Abah Zairullah yang juga selaku orang tua aduh anak-anak yatim sekaligus Presiden Anak Yatim se-Indonesia meminta doa sebagaimana telah dilakukan perjuangan untuk terus membangun Kabupaten Tanah Bumbu Menuju Serambi Madinah.
“Doakan kami ini, agar bisa mengasuh dan mendidik kalian serta saudara-saudara kalian yang sedang menempuh juga pendidikan di berada di luar sana,” pinta Abah Zairullah.
Disamping itu, Abah menjelaskan jika malam ini khusus ada tamu dari Yaman datang untuk menghibur seluruh keluarga besar santri dan santriwati IAY Darul Azhar Bersujud.
“Jika hati semakin tenang, terasa indah, bergerak ikhlas terus menerus berinteraksi, maka energi-energi positif yang ada di atas sana, akan menarik ke hati kita sehingga membuat kita menjadi cerdas,” tuturnya.
Selain itu Abah Zairullah juga berpesan agar anak-anak rajin beribadah serta rajin membaca. Pembiasaan dalam diri untuk senang shalawat, senang shalat, senang sholat Tahajud, seperti kebiasaan Abah Zairullah yang terus juga menerapkan dalam hidupnya untuk bangun tidur pukul 03.00 mendirikan ibadah, kemudian disambung aktivitas olahraga dan dilanjutkan pergi kerja.
“Mengingatkan kita semua untuk terus bersyukur, berusaha sekuat tenaga, sungguh-sungguh “Man Jadda Wajada” dalam melakukan sesuatu bahkan All Out demi tercapainya kesuksesan,” pesan Abah Zairullah. (Anara)