
Bupati Tanah Bumbu Bang Arul : Haul Akbar ke-23 Pangeran Syarif Ali, Momentum Penuh Makna
NARASINUSANTARA.COM, TANAH BUMBU – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif (Bang Arul), diwakili Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) M. Zaki Yamani menghadiri Haul Akbar ke-23 Pangeran Syarif Ali bin Habib Abdurrahman Alaydrus, Sabtu (12/04/2025).
Acara yang diselenggarakan di Desa Sebamban Baru, Kecamatan Sungai Loban, ini berlangsung dengan penuh hikmah. Dihadiri oleh ribuan jamaah dari berbagai daerah.
Melalui sambutan yang disampaikan oleh Kabag Kesra, Bang Arul menyampaikan apresiasi tinggi atas terselenggaranya kegiatan haul ini.
“Semoga acara haul ini mempererat silaturahmi, memperkuat iman, dan ukhuwah Islamiyah di antara kita semua,” ujar M. Zaki Yamani mewakili Bupati.
Dalam pesannya, Bang Arul menegaskan bahwa haul seperti ini bukan hanya sebuah tradisi tahunan, tetapi juga menjadi bentuk penghormatan dan rasa cinta kepada para auliya’.
Bang Arul juga mengajak jamaah untuk melanjutkan perjuangan dengan terus berbuat kebaikan, menjaga kerukunan, dan memperkuat keimanan.
Haul Akbar ke-23 ini tidak hanya menjadi refleksi spiritual, tetapi juga wujud nyata dari semangat kebersamaan dan kerukunan di Tanah Bumbu.
Haul kali ini diisi dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Habib Muhammad Hanief Al Athos dan Habib Zienal Al Athos, menghadirkan pesan-pesan spiritual yang menenangkan hati.
Acara turut dihadiri oleh para Habaib, Syarifah, Alim Ulama, Guru Agama, Tokoh Agama. Keluarga Besar Pangeran Syarif Ali bin Habib Abdurrahman Alaydrus, Pejabat Pemkab Tanbu, serta undangan lainnya. (ANN)